Kebersamaan Mahasiswa PKL Pengadilan Agama Muntok pada Agenda Dhuha and Coffee Morning

avatar Tong Hari
Tong Hari

334 x dilihat
Kebersamaan Mahasiswa PKL Pengadilan Agama Muntok pada Agenda Dhuha and Coffee Morning
Adi Saputra  dari Program Studi Hukum Keluarga Islam menyampaikan Kultum

Foto Mahasiswa PKL Bersama Ketua Pengadilan Agama Muntok
Foto Mahasiswa PKL Bersama Ketua Pengadilan Agama Muntok


IAINSASBABEL.AC.ID - Muntok. Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pada hari kedua melaksanakan PKL di Pengadilan Agama Mentok. Mahasiswa PKL dari Program Studi Hukum Keluarga Islam yang berjumlah 16 orang pertama kali mengikuti sebuah kegiatan agenda rutin yang diadakan oleh Pengadilan Agama Muntok. 

Pagi Selasa pada tanggal 19 Juli 2022 seperti biasanya agenda ataupun kegiatan di Pengadilan Agama Muntok kelas II biasanya melaksanakan Tausiyah pagi, adapun pagi ini pemateri Tausiyah adalah dari mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL) Prodi Hukum Keluarga Islam. Turut hadir juga Wakil Ketua Pengadilan Agama Muntok Bapak Hakim Hermanto, S.H.I., Bapak Hakim M.Refi Malikul Adil, S.H., sekretaris Pengadilan Agama Muntok Sujoko. S.E. 

Adi Saputra Mahasiswa PKL menyampaikan Kultum singkat dengan tema "Bersyukur" yang mana menurut apa yang beliau sampaikan kita harus senantiasa bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan Allah SWT kepada  kita. Adapun diadakannya agenda Dhuha and Coffee Morning ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan sebuah mental yang ada pada diri kita. 

Bahwa seorang manusia itu haruslah bersyukur kepada Allah SWT, sudah berapa nikmat yang sudah Allah berikan kepada manusia, seperti misalnya oksigen yang kita hirup selama hidup kita ini, apa yang menjadi tolak ukur bagi seorang manusia betul-betul bersyukur kepada Allah swt, sudah berapa banyak diluar sana yang masih mencari suatu pekerjaan, mencari nafkah demi keluarga mereka, dan kita yang sudah mempunyai pekerjaan maka bersyukurlah kepada Allah SWT, banyak orang yang mau bekerja seperti mereka, tetapi mereka memiliki keterbatasan yang mereka miliki, maka dari itu pentingnya sebuah ucapan syukur kepada Allah swt, senantiasa ikhlas apa yang menjadi ketetapannya Allah SWT.

Selanjutnya pembinaaan yang disampaikan oleh Bapak Hakim Hermanto, S.H.I., beliau mengingatkan bahwa rencana yang kita inginkan kedepan akan tiba waktunya sesuai yang Allah SWT tetapkan kepada setiap manusia hanya saja waktu yang tertunda. Kesimpulan yang dapat kita pahami bahwasanya jadilah kita hamba yang bersyukur atas nikmat yang Allah SWT berikan.

Pengadilan Agama Muntok selalu mengadakan sebuah  agenda rutin berupa Dhuha and Coffee Morning yang mana dilaksanakan setiap hari selasa pada pukul 08.00-08.30 di Mushola Pengadilan Agama Muntok. Agenda ini merupakan sebuah agenda wajib yang diikuti oleh semua karyawan dan anak-anak PKL dari Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam, Institut Agama Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung. 

Penulis: Eko Aryanja, Delta Hestiani Peserta PKL Pengadilan Agama Muntok