Mahasiswa PKL Turut Serta Gelar Upacara Di Pengadilan Agama Mentok memperingati HUT Mahkamah Agung ke 77 Tahun 2022

avatar Tong Hari
Tong Hari

279 x dilihat
Mahasiswa PKL Turut Serta Gelar Upacara Di Pengadilan Agama Mentok memperingati HUT Mahkamah Agung ke 77 Tahun 2022




IAINSASBABEL.AC.ID - BANGKA BARAT. Pada Hari Jumat tanggal 19 Agustus 2022, Pengadilan Agama Mentok mengadakan upacara untuk memperingati Hari Ulang Tahun  Mahkamah Agung yang ke 77 tahun, yang dilaksanakan di halaman depan  Pengadilan Agama Mentok Kelas II, yang diikuti oleh Pejabat Fungsional, Hakim, dan Para Staff Pegawai Pengadilan Agama Mentok serta  Mahasiswa PKL (Praktek Kerja Lapangan) Prodi Hukum Keluarga Islam, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam, IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung. Adapun dalam ulang tahun Mahkamah Agung yang ke 77 ini Mahkamah Agung mengusung Tema "Bangkit Bersama Tegakkan Keadilan".

Dalam upacara HUT Mahkamah Agung di Pengadilan Agama Mentok, Mahasiswa PKL turut serta melancarkan jalannya Upacara dengan menjadi Petugas Upacara yang diplih langsung oleh Pengadilan Agama Mentok. Upacara tersebut berjalan dengan lancar dan hikmat sampai selesai.

Dalam sambutannya Pembina Upacara Muhammad Syarif, S.H.I, M.H. selaku Ketua Pengadilan Agama Mentok menyampaikan amanat dari Ketua Mahkamah Agung yang berisi tentang Visi dan Misi Mahkamah Agung Kedepannya, dan salah satunya berupa  Kemajuan Teknologi yang mana baru-baru ini banyak sekali Aplikasi-aplikasi yang telah diluncurkan oleh Mahkamah Agung, seperti Aplikasi e-SADEWA, e-BIMA, dan SISLITBANG, bertepatan dengan Ulang Tahun Mahkamah Agung yang ke 77 ini, Mahkamah Agung akan meluncurkan Aplikasi terbaru yakni, e-PRIMA (Elektronik Procurement Implementation Manajemen Acuntablilty) dan Aplikasi e-BERPADU (Elektronik Berkas Pidana Terpadu).

Setelah Upacara selesai, acara dilanjutkan dengan Penyerahan Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya untuk Pengabdian 30 tahun, 20 tahun, 10 tahun, yakni  Satya Karya Dwi Windu dan Satya Karya Sewindu, dimana di Pengadilan Agama Mentok kali ini Penghargaan Satya Karya Dwi Windu diserahkan kepada Triyanto, S.Kom selaku Kasubbag Umum dan Keuangan dan Agus Wijaya, S.H. selaku Jurusita Pengganti, Selanjutnya Penghargaan Satya Karya Sewindu diserahkan kepada Danah, S.H.I. selaku Panitera Muda Permohonan. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Mentok, Wakil Ketua  Pengadilan Agama Mentok dan Panitera Hukum.

 

 

Penulis (Kurniawati dan Devi)