
.jpeg)
IAINSASBABEL.AC.ID - BANGKA. Tim Komunitas Pencinta Alam Mahasiswa Kopassas Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung baru-baru ini berhasil mendulang prestasi sebagai juara pada lomba Lintas Alam yang selenggarakan oleh Mahacita Polman Bangka Belitung yang berlangsung 22 Mei 2022. Peserta Lomba Lintas Alam tahun 2022, berjumlah sebanyak 61 tim, peserta yakni perwakilan siswa SMA, Pramuka, Komunitas Pencinta Alam, Organisasi Umum serta masyarakat Provinsi Bangka Belitung.
Diadakan di Pantai tikus Sungailiat-Bangka. Untuk lomba kali ini, Kopassas IAIN SAS Bangka Belitung mengirimkan 5 regu yang berjumlah 3 regu putri dan 2 regu putra. Setelah beberapa tahun lomba lintas alam sempat tidak diadakan karena faktor Covid.
Tim Kopasas IAIN SAS Bangka Belitung Misdi “Alhamdulillah terimakasih atas segala dukungan dan doanya semoga Prestasi ini merupakan salah satu kebanggaan tersendiri bagi Kopassas IAIN SAS Bangka Belitung, Sering dengar pepatah mengatakan bahwa "Usaha Tidak Akan Mengkhianati Hasil." The Winner, KOPASSAS membawa pulang piala dengan perolehan juara 2 Kategori Putri, Juara 2 Kategori Putra dan Juara Favorit Putri.
Sungguh kepuasan tersendiri bagi keluarga Besar Kopassas karena bisa membawa pulang kemenangan. Selain kemenangan tidak lupa juga sangat-sangat banyak pengalaman yang telah didapatkan, jadi jangan jadikan kemenangan sebagai bentuk kesombongan, tetaplah rendah hati dibalik harimau yang mulai menampakkan diri.
sebelumnya Kopassas sempat mengikuti lomba lintas alam yang diadakan di Kompas UBB yang diadakan bulan Maret kemarin dan membawa piala juga dengan Juara 1 Umum Kategori Putri. Mungkin ini baru awal dari semua kemenangan yang telah terjadi, semoga Kopassas semakin jaya dan bisa mengharumkan nama baik IAIN SAS Bangka Belitung.
Selamat atas para pemenang trus berproses di Kopassas. Kemenangan bukanlah segalanya, tetapi kemauan untuk menang adalah segalanya. Jangan berkecil hati yang belum diberikan kesempatan untuk menang, menang adalah bonus selebihnya pengalaman yang sangat berharga. Terima kasih karna telah berjuang "Tetaplah Tersenyum dalam kekalahan, dan tetaplah tenang dalam kemenangan, Salam Lestari!"
Kami sangat bangga dan mendapatkan banyak pengalaman, serta semakin mempererat tali silaturahmi antar sesama pecinta alam dari lomba tersebut, proses takkan pernah menghianati hasil,” tutup tim Kopassas Misdi.
Pembina Kopasas IAIN SAS Bangka Belitung Wahyudi, S.Pd.I., M.A mengungkapkan, bahwa keberhasilan dari teman-teman Kopassas merupakan hasil dari kerja keras dan jerih payah mereka dalam upaya menjadi yang terbaik, harapannya semoga kedepannya nanti prestasi-prestasi membanggakan seperti ini berhasil diraih kembali, sehingga menjadi kebanggan dan pengalaman yang sangat berharga untuk teman-teman mahasiswa, ungkapnya.
(Penulis: Tong Hari/Ayaknan | Editor: H. Ika Robiantari)