Mahasiswa KKN IAIN SAS Babel Sukses Adakan Maulid Nabi di Desa Keretak

avatar Tong Hari
Tong Hari

460 x dilihat
Mahasiswa KKN IAIN SAS Babel Sukses Adakan Maulid Nabi di Desa Keretak


IAINSASBABEL.AC.ID - BANGKA TENGAH. SD Negeri 12 Sungaiselan Desa Keretak libatkan Mahasiswa KKN VI IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung  Desa Keretak dalam lomba Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H yang diikuti oleh siswa kelas 3-6 pada Kamis 28 Oktober 2021. SDN 12 Sungaiselan rayakan Maulid Nabi yang juga dibantu mahasiswa KKN sebagai juri tamu. Hubungan baik yg telah terjalin semenjak awal memasuki masa KKN di Desa Keretak menjadi alasan Mahasiswa KKN di ikut sertakan dalam setiap kegiatan yang di gelar oleh SD N 12 Sengaiselan, Desa Keretak.

"Kebetulan ada mereka (Mahasiswa KKN), jadi kami guru-guru sepakat untuk ikut melibatkan mahasiswa KKN sebagai panitia dan juga Juri Tamu di acara Lomba Maulid Nabi ini," ucap Ibu Suginem, S. Pd. Selaku Kepala SD N 12 Sungaiselan."Sekolah juga menerima kehadiran mahasiswa KKN dengan baik. Jika dalam setiap kegiatan kami di libatkan kami merasa sangat senang dan berterima kasih", ujar salah satu Mahasiswa KKN.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, ini di gelar dalam beberapa acara, mulai dari peringatan yang di isi dengan cerita kisah kelahiran Nabi yang di sampaikan oleh mahasiswa KKN, sampai puncaknya pada lomba-lomba yang diadakan untuk memperingati perayaan maulid nabi. Adzan, Tahfidz Qur'an, Kaligrafi dan Busana Muslim, menjadi cabang-cabang yg dilombakan. Perayaan berlangsung meriah dan semakin memperat hubungan antara Mahasiswa KKN dengan staf beserta guru-guru SDN 12 Sungaiselan.

 

 

(Penulis: Tong Hari/Ayakanan)