Mahasiswa Prodi KPI IAIN SAS Babel Melakukan Pembagian Brosur Kopma Syadik

avatar Tong Hari
Tong Hari

207 x dilihat
Mahasiswa Prodi KPI IAIN SAS Babel  Melakukan Pembagian Brosur Kopma Syadik

IAINSASBABEL.AC.ID - BANGKA. Mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung lakukan penyebaran brosur tentang Koperasi Mahasiswa (Kopma) Syadik IAIN SAS Babel. Pembagian brosur ini diadakan sebagai bentuk tugas dari mata kuliah Public Relation Professional Skill yang diampuh oleh Ibu Yera Yulista, M.Si. Selain itu, pembagian brosur ini dilaksanakan untuk mengenalkan kembali tentang apa saja yang ada di Kopma Syadik.

Pembagian brosur yang diadakan mahasiswa KPI ini dimulai  pada tanggal 22Juni - 1 Juli 2021 secara tatap muka dan tetap menerapkan Protokol Kesehatan. Pembagian brosur dilakukan dalam lingkungan kampus dengan menyebarkan brosur kepada dosen dan mahasiswa yang ada di IAIN SAS Babel.

Agung Hoiruz Zaman selaku Ketua Pelaksana mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan dan yang telah berpartisipasi dalam pembagian brosur tersebut. “alhamdulillah, dengan adanya bantuan dari mahasiswa  KPI bisa membantu UKK Kopma sehingga namanya lebih dikenal lagi baik itu mahasiswa, dosen, pegawai, dan lain sebagainya. Adanya pembagian brosur tersebut, sehingga pola piker mahasiswa itu ada niat untuk berusaha berwirausaha” ungkap Agung Hoiruz Zaman.

 

(Penulis: Ismiyatul Tiara)