IAINSASBABEL.AC.ID - BANGKA. IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung umumkan hasil seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Jalur Mandiri pada Kamis, 1 Juli 2021. Sebanyak 440 peserta dinyatakan lulus penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor (tanpa ujian tulis), dengan sebaran setiap program studi sebagai berikut:
- Pendidikan Agama Islam: 105 peserta
- Pendidikan Islam Anak Usia Dini: 31 peserta
- Tadris Bahasa Inggris: 21 peserta
- Pendidikan Bahasa Arab: 34 peserta
- Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam: 21 peserta
- Bimbingan dan Konseling Islam: 35 peserta
- Komunikasi dan Penyiaran Islam: 23 peserta
- Jurnalistik Islam: 18 peserta
- Psikologi Islam: 31 peserta
- Perbankan Syariah: 55 peserta
- Hukum Keluarga Islam: 33 peserta
- Akuntansi Syariah: 33 peserta
Seluruh peserta wajib mengupload rapor 5 semester selama menjalani pendidikan di SMA/SMK/MA sederajat mulai 3 Mei – 25 Juni 2021 lalu dan diverifikasi oleh panitia PMB IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung pada 28 – 30 Juni 2021.
Peserta yang dinyatakan lulus wajib melakukan pendaftaran ulang melalui laman https://ecampus.iainsasbabel.ac.id, yang dimulai pada 2 – 19 Juli 2021. Berkas yang dibutuhkan untuk pendaftaran ulang mahasiswa baru IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung adalah;
- Foto Formal (latar bebas)
- Scan KTP/SIM/Kartu Pelajar
- Scan Kartu Keluarga (KK)
- Slip Gaji kedua orang tua/surat keterangan penghasilan kedua orang tua/wali
- Foto rumah tempat tinggal dari segala sisi
- Rekening listrik/keterangan daya listrik/bukti pembayaran listrik terakhir
Peserta/calon mahasiswa yang tidak melakukan pendaftaran ulang sampai dengan tanggal 19 Juli 2021, dianggap mengundurkan diri dan gugur haknya untuk menjadi mahasiswa IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung Tahun Akademik 2021/2022.
Proses selanjutnya adalah pembayaran UKT (Uang Kuliah Tunggal) yang dapat dibayarkan mulai tanggal 26 Juli – 13 Agustus 2021. Setelah UKT mahasiswa dibayarkan, mahasiswa dapat melihat NIM (Nomor Induk Mahasiswa) DISINI dan mengisi biodata mahasiswa.
Untuk informasi lebih lanjut, panitia Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung menyediakan grup Telegram bagi peserta yang lolos seleksi UM-PTKIN Tahun 2021. Panitia berharap peserta dapat bergabung dengan cara klik DISINI.