FDKI IAIN SAS Bangka Belitung Terima Kunjungan dari Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung

avatar Tong Hari
Tong Hari

323 x dilihat
FDKI IAIN SAS Bangka Belitung Terima Kunjungan dari Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung
FDKI IAIN SAS Bangka Belitung Terima Kunjungan dari Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung menerima kunjungan dari Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung menerima kunjungan dari Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung



IAINSASBABEL.AC.ID - BANGKA. Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung menerima kunjungan dari Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

Sebelumnya rombongan dari  Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung diterima dan disambut oleh Rektor IAIN SAS Bangka Belitung Dr. Irawan, M.S.I di Ruangan Rektor. Kunjungan kali ini berlangsung di ruang Aula Lantai Gedung Terpadu dan dihadiri oleh pimpinan kedua Fakultas Kamis, 17/11/ 2022.

Setelah selesai Ramah Tamah di ruangan Rektor di lanjutkan  Focus Group Discussion (FGD) antara kedua Pihak Dr. Rusydi Sulaiman, M.Ag. Dekan FDKI menyambut baik adanya kunjungan ini dalam sambutannya, ia mengucapkan selamat datang di IAIN SAS Bangka Belitung dan mengenalkan kampus IAIN SAS Bangka Belitung.

FDKI Prodi Psikologi harus Berbenah dan Memperkuat kelembagaannya sehingga menjadi Fakultas Psikologi walaupun itu menjadi idealisme Rektorat sebagai Instutusi Besar di mana Fakultas Psikologi  salah satu Syarat menjadi UIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung selain kelengkapan lain, percepatan Guru Besar dan jumlah mahasiswa.

Rusydi  mengatakan Kemitraan menjadi sangat penting, karena dengan menjalin kemitraan bisa memberikan kita gambaran kira-kira apa saja yang diperlukan untuk membantu memperbaiki pengembangan lembaga.  

Dengan bermitra, kita jadi lebih mudah mengetahui mana saja yang perlu kita perbaiki dan evaluasi serta perlu kita contoh. Sehingga, proses pengembangan lembaga bisa dilakukan secara maksimal, tuturnya.

Senada dengan hal tersebut Dekan Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung Dr. Agus Abdul Rahman, M.Psi. Psikolog juga mengatakan terima kasih telah disambut dengan antusias dan sangat baik oleh pihak fakultas tak lupa, Dr. Agus Abdul Rahman juga memperkenalkan para perwakilan Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang mengikuti kegiatan ini.

Beliau berharap “Silaturahim dan Kerjasama seperti ini bisa berlanjut dimasa mendatang, kemudian bisa memberikan manfaat bagi kedua institusi”.

Hadir dalam kesempatan ini, Dekan FDKI Dr. Rusydi Sulaiman, M.Ag., Kaprodi Psikologi Primalita Putri Distina M.Psi. Psi., Kepala Labotarium FDKI Chitra Fraghini, M.Psi., dan Dosen Prodi Psikologi Islam.

Sementara Hadir Dekan  Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung Dr. Agus Abdul Rahman, M.Psi. Psikolog., CIPP., Wakil Dekan I Dr. Nani  Nuranish Djamal., M.Pd., M.Psi., Psikolog., MPC., Wakil Dekan II Dr. Tahrir, S.Psi., M.Si., Wakil Dekan III Dr. H. Irfan Fahmi, S.Th.I, S.Psi., M.Psi Psikolog dan Koordinator Tata Usaha Fakultas Psikolog.

Pada akhir acara penyambutan dilakukan penyerahan cinderamata oleh Dekan FDKI Dr. Rusydi Sulaiman, M.Ag Kepada Dekan Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung Dr. Agus Abdul Rahman, M.Psi., Psikolog., CIPP dan Foto Bersama.

 

 

(Penulis : Tonghari/Ayaknan | Editor: Ika Robiantari)